Tokoplas.com required javascript enable
Tentang Kami

Tren Pasar Global Thermoplastic Engineering sampai Tahun 2031

Diposting 30 Aug 2021 di Business

Tokoplas Ecommerce Indonesia

Pasar global thermoplastic engineering diantisipasi mencapai angka 259 miliar USD di tahun 2021 dengan CAGR (Common Annual Growth Rate) sekitar 6% pada periode prediksi 2021-2031.


Di tahun 2020, thermoplastic engineering memegang hampir 20% pangsa pasar global plastik. Amerika Utara dan Eropa menjadi dua region penyumbang terbesar dari pendapatan pasar thermoplastic engineering.


Menurut laporan yang dipublikasikan oleh firma konsultan dan riset pasar ESOMAR, faktor utama dari perkembangan pasar global thermoplastic engineering adalah meningkatnya dominasi penggunaan thermoplastic engineering pada beberapa industri end-use seperti industri kemasan dan otomotif, juga ketersediaan plastik bio-based sebagai sumber alternatif non-minyak untuk industri termoplastik.


Meningkatnya permintaan akan plastik high performance seperti thermoplastic engineering disebabkan oleh karakteristik unggulnya yang mudah diproses dan cukup rendah biaya. Selain itu, permintaan akan kemasan yang ringan serta tahan air mengakibatkan turunnya permintaan akan kemasan berbahan dasar kertas dan digantikan oleh material termoplastik.

Peluang bagi Produsen Thermoplastic Engineering

Plastik merupakan salah satu material yang paling sering digunakan dalam industri kemasan dengan total pangsa lebih dari 30% dari total material. Kemasan yang terbuat dari plastik biasanya menggunakan material termoplastik seperti polietilena (PE), polivinil klorida (PVC), dan polipropilena (PP). Namun, sekitar 80% kemasan plastik dibuang menjadi limbah tanpa didaur ulang. Kondisi tersebut menciptakan permintaan akan termoplastik yang dapat didaur ulang seiring dengan meningkatnya inisiatif ekonomi sirkular.


Dengan memanfaatkan perbedaan daya apung plastik, teknik flotasi dapat diterapkan guna memisahkan plastik campuran yang memiliki densitas atau kepadatan yang berbeda. Cara lain yang bisa dilakukan adalah identifikasi elektromagnetik. Misalnya, penggunaan pemindaian klorin untuk memisahkan PET dari PVC ketika keduanya dicampur bersama.


Selain itu, meningkatnya penggunaan termoplastik dalam kemasan produk cair, peralatan medis, dan peralatan pertanian kemungkinan akan menciptakan permintaan yang signifikan untuk thermoplastic engineering.

Faktor yang Menentukan Harga Thermoplastic Engineering

Terdapat banyak faktor yang mempengaruhi fluktuasi harga thermoplastic engineering. Selain harga bahan baku pembuatnya, harga thermoplastic engineering juga dipengaruhi oleh modal tenaga kerja, energi, operasional, kemasan, transportasi dan masih banyak lagi.


Namun, komponen utama yang mempengaruhi harga jenis plastik ini adalah ketersediaan bahan baku dan aditif. Fluktuasi harga aditif seperti fiber kaca, filler keramik, resin konduktif termal, dan pre-compound resin memiliki dampak besar pada harga pasar dari produk thermoplastic engineering.

Pengaruh Pandemi terhadap Perkembangan Pasar Thermoplastic Engineering

Pandemi Covid-19 menunjukkan dampak sesaat pada industri bahan kimia dan plastik, yang menyebabkan penurunan drastis produksi dan gangguan dalam rantai pasokan.


Pertumbuhan aktual dari pasar global thermoplastic engineering yang diperkirakan pada periode sebelum krisis berkisar sebesar 342,1 miliar USD. Angka perkiraan tersebut turun 204,4 miliar USD setelah krisis pandemi berlangsung. Selama pandemi, pasar untuk produk thermoplastic engineering mengalami kerugian senilai 12,7 Miliar USD. Namun, industri ini diperkirakan akan pulih di bawah model pemulihan bentuk kurva V antara tahun 2020 dan 2022.


Demikian informasi mengenai tren pasar global thermoplastic engineering beberapa tahun ke depan. Jelajahi website kami untuk menemukan berbagi informasi menarik terkait plastik lainnya. Bagi pebisnis plastik, Anda juga bisa mencari berbagai kebutuhan bahan baku plastik Anda di Tokoplas, mulai dari PE, PP, PS, PET, EVA, PC, ABS, Nylon, biji plastik daur ulang, aditif plastik, film plastik, dan pallet plastik.


Temukan resin/biji plastik sesuai kebutuhan Anda hanya di Tokoplas!

Share it

Artikel Terkait