Tokoplas.com required javascript enable

Pentingnya Memerhatikan Suhu Leleh & Suhu Mold pada Proses Injection Molding

Diposting 21 Jul 2022 di Plastic

Tokoplas Ecommerce Indonesia

Temperatur memegang peran yang sangat penting dalam proses injection molding. Biasanya, terdapat dua metrik temperatur yang perlu diperhatikan dalam proses pencetakan plastik, yaitu suhu leleh dan suhu mold.


Meskipun berbeda, dua metrik ini saling berhubungan dan mempengaruhi antar satu dan lainnya. Ketidaktepatan dalam pengaplikasian kedua metrik suhu ini dapat berujung pada kegagalan produksi. Untuk itu, pada artikel ini kami akan membahas mengenai pentingnya memerhatikan suhu leleh dan suhu mold dalam injection molding serta pengaruhnya terhadap hasil akhir produk.

Suhu Leleh (Melt Temperature)

Seperti namanya, suhu leleh merupakan variabel yang menggambarkan suhu leleh material yang digunakan dalam injection molding pada saat keluar dari nozzle dan masuk ke dalam mold. Variabel ini sangat penting karena sebagian besar proses desain dan pengembangan produk plastik injection molding bertujuan untuk memahami dengan tepat keadaan plastik cair yang Anda perlukan untuk mendapatkan tampilan dan fungsionalitas yang Anda inginkan dari produk akhir.


Untuk alasan ini, suhu leleh plastik dipantau dan dikendalikan dengan sangat hati-hati pada proses injection molding. Suhu leleh plastik yang digunakan penting untuk diperhatikan karena setiap jenis plastik memiliki titik leleh yang berbeda-beda. Selain itu, jenis plastik yang sama dapat memiliki perbedaan suhu leleh jika produsennya pun berbeda.


Sebagai contoh, plastik ABS umumnya meleleh pada suhu 220 °C. Namun, Sony memproduksi ABS dengan suhu leleh lebih tinggi dari ABS pada umumnya, yaitu 240 °C.


Penting untuk diperhatikan juga bahwa batch plastik yang berbeda dalam formula yang sama mungkin juga memiliki suhu leleh yang sedikit berbeda. Hal ini bisa terjadi karena adanya faktor kondisi lingungan. Maka dari itu, pengetesan perlu dilakukan untuk setiap batch plastik.

Pengaruh Suhu Leleh terhadap Produk Plastik

Bergantung pada jenis plastik yang digunakan, suhu leleh dapat memengaruhi hasil akhir produk pada aspek yang berbeda-beda, seperti:


  1. Viskositas plastik: semakin tinggi suhu leleh, semakin rendah viskositasnya. Jika terlalu tinggi, plastik Anda akan menjadi terlalu cair dan tidak dapat mengisi cetakan dengan benar, sehingga menghasilkan produk yang tidak sempurna.
  2. Berat molekular plastik pada mold: semakin tinggi suhu leleh, semakin rendah beratnya. Menggunakan plastik dengan bobot lebih tinggi dapat menghasilkan hasil akhir produk yang lebih kuat dan tahan lama.


Untuk alasan ini, profesional injection molding akan mempertimbangkan beberapa faktor yang menyangkut suhu leleh: resin yang dipilih, waktu tinggal, desain screw dan barrel, dan kebutuhan karakteristik dari produk akhir.

Suhu Mold (Mold Temperature)

Seperti namanya, suhu mold pada injection molding mengacu pada suhu pada permukaan mold. Suhu mold memiliki peran krusial dalam proses injection molding karena akan menentukan bagaimana produk Anda melalui proses pemanasan dan pendinginan. Kedua proses tersebut secara langsung akan memengaruhi tampilan dan kualitas akhir dari produk plastik Anda.


Sebagaimana dengan suhu leleh, suhu mold perlu dipantau dengan cermat di setiap tahap pemrosesan. Hal ini terutama berlaku untuk komponen plastik dengan kebutuhan karakteristik yang sangat spesifik.


Jika pengaplikasian suhu mold tidak tepat, maka risiko kemunculan berbagai cacat produk menjadi meningkat.

Pengaruh Suhu Mold terhadap Produk Plastik

Suhu mold dapat mempengaruhi berbagai aspek baik pada proses injection molding maupun hasil akhir produknya, berikut beberapa diantaranya:


  1. Creep: Jika produk plastik mengalami pendinginan saat proses injection molding masih berjalan, maka keawetan produk bisa menjadi berkurang.
  2. Bobot molekuler: berat molekul material menjadi salah satu aspek terpenting yang harus dipertimbangkan dalam hal suhu mold. Berat molekul material akan menentukan seberapa besar tekanan yang bisa diterima oleh material sebelum mengalami kerusakan.


Demikian pembahasan mengenai pentingnya memerhatikan suhu leleh dan suhu mold dalam proses injection molding. Jelajahi website kami untuk menemukan berbagi informasi menarik terkait plastik lainnya. Bagi pebisnis plastik, Anda juga bisa mencari berbagai kebutuhan bahan baku plastik Anda di Tokoplas, mulai dari PE, PP, PS, PET, EVA, PC, ABS, Nylon, biji plastik daur ulang, aditif plastik, film plastik, dan pallet plastik.


Temukan resin/biji plastik sesuai kebutuhan Anda hanya di Tokoplas!

Share it

Artikel Terkait