Diposting 4 Jan 2023 di Technology
Sebuah mesin injection perlu dibersihkan terlebih dahulu jika ingin memproduksi produk plastik lain ataupun mengganti warna produk. Pembersihan mesin tersebut bisa dilakukan lebih efektif menggunakan purging compound. Artikel berikut ini akan membahas tentang pengertian, jenis sampai manfaat menggunakan purging compound.
Purging compound adalah sebuah bahan yang digunakan untuk membersihkan mesin injection molding ataupun mesin proses lainnya dari kontaminan yang tertinggal. Biasanya kontaminan berasal dari produksi yang dilakukan sebelumnya.
Penggunaan purging compound dapat digunakan pada mesin injection molding, blow molding, dll. Adapun bagian mesin molding yang bisa dibersihkan bahan ini adalah screw, nozzle, mold dan hot runner.
Penggunaan purging compound juga sangat penting untuk menjaga kualitas produk. Contohnya, mesin perlu memproduksi produk plastik berwarna hitam, sementara sebelumnya mesin telah memproduksi plastik berwarna putih. Produksi plastik berikutnya bisa saja terkontaminasi dari zat yang sebelumnya diproduksi bila mesin tidak dibersihkan dengan baik.
Ada berbagai macam jenis compound untuk membersihkan mesin, yakni:
Jenis pertama ada liquid compound yang mengandalkan reaksi kimia untuk meningkatkan aliran dan turbulensi dalam barrel. Metode ini cukup ampuh dalam membersihkan kontaminan sampai ke bagian sulit dibersihkan. Karena berbentuk cairan konsentrat, liquid compound hanya digunakan dalam persentase yang sangat kecil yaitu hanya 1-5%.
Mechanical compound merupakan salah satu bahan yang sering digunakan oleh manufaktur. Bentuk mechanical compound sangat mirip dengan pelet plastik. Cara kerja bahan ini cukup sederhana. Bahan akan dimasukkan ke dalam mesin lalu bahan akan mendorong kontaminan keluar dari mesin sampai mesin dalam keadaan bersih.
Selanjutnya ada chemical compound yang yang mampu membersihkan mesin selama 5 - 30 menit. Walau mampu membersihkan mesin dengan cepat, harga bahan tersebut tergolong cukup mahal.
Dalam produksi sehari-hari, ada beberapa manfaat penggunaan purging compound selain mampu membersihkan kontaminan. Apa saja manfaat yang dimaksud? Inilah beberapa di antaranya:
Kontaminan yang terlalu menumpuk bisa mengganggu produksi dan akhirnya Anda perlu membersihkan mesin dengan cara membongkar screw supaya titik tersebut bisa dibersihkan. Dengan rutin menggunakan purging compound, kontaminan bisa dibersihkan lebih mudah sehingga Anda tidak perlu membongkar mesin. Sehingga sangat memudahkan produksi sehari-hari.
Keberadaan kontaminan bisa menyebabkan cacat pada produk. Contoh cacat produk dikarenakan adanya kontaminan adalah warna yang tidak rata sehingga membuat produk kurang menarik. Akhirnya konsumen merasa kurang puas terhadap barang yang Anda hasilkan. Tentu hal ini sangat merugikan bagi pihak manufaktur.
Karena dapat membersihkan mesin dari kontaminan secara efektif, produksi pun juga akan ikut meningkat sementara downtime mesin akan menurun. Produksi pun bisa berjalan secara optimal untuk menghasilkan produk sebanyak mungkin.
Itulah ulasan singkat mengenai purging compound mulai dari implementasi sampai manfaatnya. Jelajahi website kami untuk menemukan berbagai informasi menarik terkait plastik lainnya. Bagi pebisnis plastik, Anda juga bisa mencari berbagai kebutuhan bahan baku plastik Anda di Tokoplas, mulai dari PE, PP, PS, PET, EVA, PC, ABS, Nylon, biji plastik daur ulang, aditif plastik, film plastik, dan pallet plastik.
Temukan resin/biji plastik sesuai kebutuhan Anda hanya di Tokoplas!